Rambut pendek masih menjadi trend khusus untuk saat ini. Banyak yang lebih suka memiliki rambut pendek karena lebih praktis dalam perawatannya. kendati lebih praktis namun anda tidak boleh salah dalam melakukan langkah atau memilih produk perawatan. Pasalnya rambut pendek juga tetap memerlukan perawatan khusus meskipun tidak sama dengan rambut panjang. perawatan yang tepat tentu akan berpengaruh pada kesehatan rambut anda. selain itu rambut pun akan mudah tumbuh dan bebas kerontokan.
Banyak yang salah mengira bahwa merawat rambut pendek tidak memerlukan cara khusus. Meskipun ada beberapa hal yang perlu diperhatikan namun cara perawatannya terbilang mudah. mulai dari membiasakan keramas dengan intensitas teratur, memilih shampoo, kondisioner, hingga berbagai hal lainnya. jadi bagi anda pemilik rambut pendek tetaplah rawat kesehatan rambut anda dengan berbagai tips dan trik yang bisa anda coba lakukan berikut ini.
Tips Mudah Merawat Rambut Pendek
1. Tidak perlu keramas setiap hari
Rambut yang pendek tentu saja membuat kotoran yang melekat pada batang rambut tidak terlalu banyak. Oleh sebab itu anda tidak perlu terlalu sering keramas. Karena jika intensitas keramas terlalu sering akan membuat rambut kering dan kusam. Cukup keramas 2 atau 3 kali dalam seminggu saja itu sudah cukup untuk membersihkan dan merawat kesehatan kulit kepala anda.
2. Jangan sembarangan pilih shampoo
Kendati rambut anda pendek namun untuk urusan shampoo jangan sampai salah pilih ya. Pasalnya tidak semua shampo formulanya cocok untuk rambut anda. kenali terlebih dulu jenis rambut anda apakah berminyak, kering, berketombe atau rambut yang telah diwarnai. Salah pilih shampoo akan membuat tekstur rambut menjadi kusam dan kasar.
3. Gunakan kondisioner
Dampingi penggunaan shampoo anda dengan kondisioner. Fungsinya untuk melembabkan rambut secara cepat. selain itu formula pada kondisioner juga baik untuk merawat kesehatan rambut anda. jadi jangan lupa gunakan kondisioner sehabis keramas. Kendati rambut anda pendek namun hal ini jangan sampai anda lewatkan.
4. Keringkan rambut dengan benar
Ketika rambut sedang basah sebaiknya jangan langsung menggosok-gosokan dengan handuk. Hal tersebut akan membuat rambut mudah rontok. Angin-anginkan secara alami rambut anda. jika ingin lebih cepat mengeringkan rambut anda bisa mengganti handuk dengan kaos katun agar kelembapan rambut tetap terjaga.
5. Menata rambut tanpa merusaknya
Kadang-kadang anda bosan dengan gaya rambut pendek sehingga ingin mencoba menatanya dengan berbagai gaya. Namun demikian perhatikan alat styling yang anda gunakan. Jangan sampai salah pilih alat styling karena akan merusak rambut anda. bolehlah gunakan catok atau hari dryer sesekali. Namun jangan terlalu sering menggunakannya karena akan berujung pada kerusakan rambut.
Itu dia berbagai cara mudah dalam merawat rambut pendek. Jadi walaupun rambut anda pendek namun jangan sampai salah dalam perawatannya. Semoga bermanfaat.